Memiliki jejaring profesional bukan hanya memperluas koneksi tapi juga meningkatkan kesempatan kerja, bahkan membantu mengubah haluan karier.
Nasihat agar kita "membangun jejaring" sebenarnya masih terlalu umum. Banyak orang belum mengetahui siapa yang harus kita bangun hubungannya, di mana menemukannya, cukupkah hanya bertukar kartu nama, atau seberapa sering perlu melakukan kontak.
Memang tak ada rumus yang bisa berlaku untuk setiap orang. Namun, menurut Kathryn Minshew, CEO The Muse, setiap profesional bisa mendapatkan manfaat dari memiliki jaringan kerja yang terdiri dari 5 tipe orang ini.
1. Satu level
Siapa: Orang yang sama seperti Anda, bisa yang berada satu departemen atau dari perusahaan lain tapi memiliki jabatan dan job desk sama dengan Anda.
Jenis bantuan: Anda bisa berbagi ide, memberi masukan, atau hanya ngobrol santai seputar pekerjaan.
Cara membangun relasi: Mereka sehari-hari menghadapi tantangan dan tugas yang hampir sama dengan Anda. Ini sebabnya sangat mudah menjalin jaringan dengan mereka.
2. Orang luar
Siapa: Mereka adalah orang-orang yang terkait dengan pekerjaan Anda (satu industri tetapi beda job desk, atau memiliki posisi yang sama dengan Anda di industri berbeda).
Jenis bantuan: Mereka bisa memberi pendekatan yang berbeda dalam menyelesaikan masalah, serta memberi pandangan lebih luas pada pekerjaan Anda. Mereka juga bisa memberi saran yang tepat saat Anda ingin mengubah karier.
Cara membangun relasi: Mulailah dengan mengenal lebih dalam orang lain yang berbeda departemen di kantor Anda. Di luar kantor, mulailah luangkan waktu dengan teman atau temannya teman yang pekerjaannya menarik, bahkan berbeda jauh dengan posisi Anda. Jalin kontak dengan mereka saat Anda butuh informasi, misalnya minta rekomendasi vendor.
3. Senior
Siapa: Orang yang memiliki posisi (atau pekerjaan yang menurut Anda menarik) satu atau dua langkah di depan Anda.
Jenis bantuan: Mereka adalah orang yang punya kuasa untuk merekrut dan mempromosikan Anda, menjadi mentor dengan memberikan masukan.
Cara membangun relasi: Usahakan melakukan kontak dengan seseorang yang lebih senior di pekerjaan Anda atau pernah ditemui di sebuah acara. Lakukan kontak secara berkala, misalnya setahun dua kali untuk berbagi informasi tentang apa yang Anda kerjakan. Bila memungkinkan buat janji makan siang atau ngopi bareng.
4. Si Pemula
Siapa: Orang yang belum memiliki pengalaman, seperti karyawan junior atau magang.
Jenis bantuan: Mereka bisa memberi banyak informasi tentang dinamika tim, bahkan memberi kesempatan Anda melatih kepemimpinan jika Anda belum menjadi manager. Si Pemula juga bisa memberi masukan mengenai "pola pikir pemula" saat Anda ingin memecahkan masalah.
5. Si Mak Comblang
Siapa: Mereka adalah orang yang sepertinya kenal dengan setiap orang dan senang berhubungan dengan banyak orang.
Jenis bantuan: Saat Anda butuh pekerjaan baru atau perlu keterampilan tertentu di area baru, mereka bisa menghubungkan Anda dengan orang yang tepat.
Cara membangun relasi: Kebanyakan "mak comblang" senang diajak melakukan jejaring. Tetapi, Anda juga harus melakukan usaha timbal balik, misalnya perkenalkan ia dengan orang di bidang yang ia minati. Mengundangnya di acara-acara tertentu, dan sebagainya
Sumber : http://lifestyle.kompas.com/read/2017/04/06/121700820/5.tipe.orang.yang.harus.ada.dalam.jejaring.kerja
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "5 Tipe Orang yang Harus Ada dalam Jejaring Kerja"
Post a Comment